Asuransi Unit Link, Asuransi Proteksi dan Investasi

Unit link merupakan bagian dari asuransi, unit link juga sering disebut sebagai asuransi dengan dua kantung. Maksud dari dua kantung disini adalah kantung untuk proteksi, dan kantung untuk investasi.

Dimana nantinya, uang premi yang dibayarkan sebagian digunakan untuk membayar proteksi, kemudian sebagian lagi ditempatkan pada reksa dana dalam bentuk unit link.

Namun, dalam unit link, nantinya pemegang polis akan diminta memilih dimana akan ditempatkan dana investasinya, ini karena unit link terkait erat dengan pasar modal.


Manfaat Memiliki Asuransi Unit Link


Asuransi Unit Link
Dalam prosesnya, unit link menawarkan banyak pilihan investasi dengan potensi imbal hasil yang bervariasi, mulai dari rendah sampai tinggi.

Banyak instrumen investasi yang digunakan untuk mendukungnya, seperti:
  • saham,
  • obligasi,
  • campuran dan pasar uang.

Karena menawarkan imbal hasil yang jauh diatas tabungan atau deposito, produk unit link ini dianggap menarik.

Perlu diketahui bahwa Anda sebagai calon nasabah harus memahami bila dalam unit link nantinya risiko ditanggung oleh pemilik polis. Jadi, bukan oleh perusahaan asuransi dan juga bukan oleh agen.

Karena terkait pasar modal, maka ketika pasar modal turun nilai unit link juga akan turun. Sehingga seringkali proyeksi yang diberikan meleset dari kenyataan. Itulah kenapa ada banyak kelebihan dan kekurangan unit link.

Namun Anda tidak perlu khawatir, sebab manfaat unit link adalah memberikan beragam fleksibilitas bagi nasabah. Ketika Anda memiliki polis unit link, Anda diizinkan untuk menambah dana investasi ke dalam polis. Bahkan, Anda diberi keleluasaan untuk menarik dana serta fleksibilitas untuk mengalihkan dana.

Ada beberapa program asuransi unit link yang bahkan memberikan faslitas cuti premi untuk waktu tertentu. Jadi, selama preiode tertentu seorang nasabah atau pemegang polis akan diizinkan untuk tidak membayar premi asuransi tanpa mengugurkan polis yang dimilikinya.

Manfaat keleluasaan ini didukung juga oleh keterbukaan informasi terkait perkembangan dana dan transaksi yang dilaporkan secara periodik.

Dalam laporan yang dikeluarkan akan memuat uraian besarnya premi yang dialokasikan untuk proteksi, dan bagian premi yang digunakan untuk membeli unit untuk investasi.

Selain itu, Anda juga dapat mengetahu jumlah unit yang dimiliki. Harga unit saat itu, jumlah dana kelolaan saat ini, serta biaya-biaya yang dibebankan kepada Anda sebagai pemegang polis melalui polis.

Namun yang harus diketahui adalah; setiap premi yang dibayar selalu dialokasikan untuk proteksi dan investasi sesuai permintaan.

Sebab itu dalam premi yang sama selalu ada keseimbangan. Semakin tinggi pertanggungan risiko yang diharapkan akan lebih besar menghabiskan unit premi untuk membayar biaya asuransi.

Serta menghasilkan lebih sedikit unit yang dapat diakumulasi untuk nantinya dibelikan unit investasi dalam polis unit link Anda. Begitupun sebaliknya.


Persyaratan dan Dokumen


Sebagai informasi, kelebihan dan kekurangan asuransi unit link menawarkan polis pilihan dana di mana uang mereka dapat diinvestasikan.

Polis mungkin diperbolehkan untuk mengarahkan premium saat ini ke dalam dana apapun, dalam proporsi apapun, terlepas dari dana dimana premi sebelumnya telah diinvestasikan, untuk mengambil keuntungan dari kondisi pasar, tanpa opsi perpindahan.

Jika pemegang polis tidak dapat membayar premi dalam satu tahun, sesuai dengan kondisi tertentu, ada unit baru akan ditambahkan ke dana.

Namun beberapa unit akan dikurangi untuk membayar biaya tahunan untuk penutup, administrasi, pengelolaan dana dan lain-lain ini disebut premium liburan.

Pengaturan ini juga dapat dihentikan sewaktu-waktu dan jumlah dalam dana ditarik. Kerugian hanya akan biaya nominal.


Keuntungan Mendaftarkan Asuransi Unit Link


Hal yang menjadikan unit link istimewa adalah pilihan ragam jenis dana kelolaan yang disediakan oleh perusahaan asuransi.

Keragaman ini penting, dimana nantinya bisa disesuaikan dengan tujuan investasi dan profil risiko masing-masing nasabah.

Namun, profil risiko mengacu pada tingkat risiko yang dapat ditoleransi, yakni kesiapan nasabah dalam menanggung tingkat risiko investasi yang berfluktuasi.

Seperti telah disampaikan, hal yang menarik adalah nasabah diberikan keleluasaaan untuk memindahkan dana dari satu dana kelolaan ke dalam dana kelolaaan lain sesuai dengan kondisi keuangan dan profil risiko yang bisa saja berubah.

Namun, biasanya perusahaan asuransi memberikan batasan frekeunsi perpindahan dana secara gratis, dimana setelah perpindahan tersebut perusahaan akan mengenakan biaya administrasi untuk setiap perpindahan dana yang dilakukan.

Di atas semua manfaat, polis unit link tidak memberikan garansi akan nilai tunai hasil investasi yang bisa diberikan. Karena sepenuhnya tergantung pada tingkat harga unit dari underlying units yang bergantung pada bagaimana kinerja dari dana kelolaan unit link yang dipilih.

Unit link menjadi fitur produk yang menarik, dan mendorong produk ini tumbuh dan berkembang. Beberapa perusahaan asuransi yang menjual produk unit link ada yang memberikan secara rinci mengenai kinerja unit linknya dari bulan ke bulan, dan juga ada yang tidak.

Jangankan kinerja, unit link tersebut ditempatkan pada saham apa saja pun, masih banyak nasabah yang tidak mendapatkan keterangan soal ini.

Meskipu begitu, sudah ada beberapa perusahaan asuransi yang memuat kinerja unit link di situsnya sehingga dapat dengan mudah diakses oleh para nasabah.

Jika Anda membandingkan menempatkan dana yang sama dengan porsi yang ditempatkan pada unit link, artinya sudah dikurangi oleh biaya premi, dengan ditempatkan langsung pada reksa dana, maka hasilnya akan jauh lebih besar jika ditempatkan pada reksa dana.

Kebanyakan perusahaan asuransi menginvestasikan dana Anda sepenuhnya pada produk unit link pada tahun ke lima. Untuk tahun pertama hingga ke lima, hanya sebagian saja yang ditempatkan di unit link. Misalnya 0% pada tahun pertama, karena pada tahun pertama dana habis untuk biaya akuisisi alias membayar bonus agen.

Tahun kedua, porsi investasinya naik menjadi 20%, tahun ketiga menjadi 40%, dan tahun keempat 80%. Barulah pada tahun kelima menjadi 100% ditempatkan pada unit link.

Biaya premi yang harus dikeluarkapun paling besar dibandingkan dengan premi asuransi jenis tradisional. Nilai proteksinya hanya sedikit, paling besar sekitar Rp 250 juta saja.

Jika Anda sudah menghitung kebutuhan asuransi Anda dan uang pertanggungan sebesar Rp 250 juta tidak memadai, pertimbangkan untuk mengambil asuransi jenis lain.

Masalahnya, jika Anda memerlukan proteksi sebesar Rp 1 miliar, Anda harus membayar premi unit link yang sangat tinggi. Jangan sampai karena belum mampu membayar premi unit link yang ditawarkan agen lalu menurunkan uang pertanggungan sehingga Anda mengalami underinsure.

Pemegang polis harus benar-benar memperhatikan dan mempelajari produk ini dengan saksama dan banyak menyerap informasi agar tidak salah beli. Sudah mengeluarkan uang dalam jumlah besar, mendapat pertangungan yang kurang dari kebutuhan serta mendapatkan hasil investasi yang tidak maksimal.

Positifnya asuransi jenis unit link adalah Anda dapat disiplin berinvestasi secara berkala, baik bulanan maupun tahunan, karena pembayaran investasi ditagihkan bersamaan dengan pembayaran premi.

Setelah Anda mengetahui jenis-jenis asuransi, pilihlah yang paling cocok dengan tujuan keuangan Anda. Hitung dahulu kebutuhan asuransi, lalu tentukan produknya.

Comments